Created by Yudi Azhari
Labuhanbatu
selatan merupakan salah satu kabupaten yang berada di Provinsi Sumatera Utara,
ibu kota dari kabupaten ini adalah Kota Pinang. Dalam Kabupaten Labuhanbatu
Selatan terdiri dari 5 Kecamatan antaranya: Kec. Sei Kanan, Kec. Torgamba, Kec.
Kampung Rakyat, Kec. Silangkitang, dan Kec. Kota Pinang. Di Kec. Kota Pinang
inilah aku lahir tepatnya di Desa Bloksongo yang jaraknya gak terlalu jauh dari
kota tapi kalau kalian jalan kaki dari bloksongo ke kota ya memang jauh
wkwkwkwk becanda gaes. Di sini aku sedikit bercerita soal objek wisata yg ada
ditempat tinggal aku, dijamin dah kalian yg baca blog ini bakalan tertarik dan
mencoba mengexplore tempat wisatanya.
1. WATERPARK RESORT SICAMPAK
Memasuki kawasan wahana hiburan yang terletak di Jalan
Lintas Sumatera Utara-Riau (Samping kantor PM Cikampak), Kecamatan Torgamba,
Labusel ini, Anda akan dikenakan biaya parkir Rp2 ribu untuk roda dua dan Rp4
ribu untuk mobil. Biaya masuknya pun terbilang ekonomis yakni Rp10 ribu per
orang. Eits tunggu dulu, untuk anak yang berusia di bawah tiga tahun, pihak
panitia tidak membebankan biaya masuk alias gratis.
Dengan tarif yang terbilang murah
itu, ‘Waterpark Pesona Cikampak’ dilengkapi dengan aneka fasilitas wahana air,
seperti Kidd Pool untuk anak-anak, beragam seluncuran, kolam dengan disain
berliku, serta fasilitas lainya. Anda juga akan dipuaskan dengan pelaynan pihak
pengelola yang ramah dan profesional.
Water Park yang dibangun di atas lahan seluas lebih
kurang 1,5 hektare ini, saat ini sudah dapat digunakan. Selain dapat menikmati
bermain air, pengunjung juga bisa berpetualangan bersama di atas water castle,
kolam renang ini memiliki pemandangan yang sangat mempesona.sehingga suasana
jadi sangat menyenangkan.
Permainaan yang disajikan di
antaranya, Slide (permainan meluncur bisa 4-5 orang), Bucket (ember di dalamnya
berisi air), Ecstatic Tower (meluncur dari ketinggian), Water Castle dan kolam
untuk anak yang di desain mengelilingi kolam utama. Selain fasilatas kolam
renang, di tempat ini juga disediakan fasilitas pengunjung lainnya seperti
keamanan dan pelayanan umum pengunjung.
Kebanyakan berenang tentunya akan membuat perut terasa
lapar. Hmmm! Jangan khawatir, di tempat ini juga disajikan beragam makanan dan
minuman mulai dari makanan ringan hingga kelas berat seperti nasi goreng, mie
goreng dan sebagainya. Sedangkan minuman, di tempat ini juga tersedia beragam
minuman ringan kemasan. Selain rasanya enak, harganya pun murah.
Untuk dapat merasakan keindahan dan pesona yang
dimilikinya, wahana air ini dibuka setiap hari mulai pukul 9.00 WIB hingga
pukul 17.30 WIB. Hmmm! nggak sabarkan untuk segera menikmatinya. Makanya,
buruan ke ‘Waterpark Pesona Cikampak’.
2. PUSAT PELATIHAN GAJAH
PUSAT pelatihan
gajah atau Taman Wisata Holiday resort di Desa Aek Raso, Kecamatan Torgamba,
Kabupaten Labuhanbatu Selatan merupakan satu objek wisata andalan di
Labuhanbatu Selatan. Kawasan wisata dan penangkaran Gajah Sumatera ini berdiri
berdasarkan Surat Keputusan Menteri Kehutanan No. 695/Kpts-II/1990 tanggal 27
Nopember 1990 dengan luas 4.963,75 Ha.
Secara geografis Taman Wisata Holiday Resort terletak pada 137′-140 Lintang Utara dan 10015’50″-10012’30″ Bujur Timur. Sedangkan secara administratif termasuk Desa Persiapan Aek Raso. Konfigurasi lapangan Taman Wisata Holiday Resort di bagian Utara bergelombang sampai berbukit ringan dan bagian Selatan relatif datar. terdapat daerah genangan berupa rawa-rawa atau air payau, yaitu di bagian tengah dan Selatan,
dengan ketinggian antara 100 – 160 m dari permukaan laut.
Mencapai lokasi ini tidaklah begitu sulit, meskipun jalur yang dilintasi ke kawasan tersebut cukup rusak. Untuk memncapai lokasi ini dapat ditempuh dengan kendaraan umum maupun kendaraan pribadi sejauh lebih kurang 390 km selama 9 jam dengan rute perjalanan Medan – Rantau Prapat – Kota Pinang – Cikampek – Aek Raso. Hanya saja kalau menggunakan kendaraan umum tidak dapat langsung ke tujuan melainkan
harus bersambung-sambung.
Sebelumnya kawasan hutan Holiday Resort termasuk dalam Register 2/ Kp. Torgamba dengan fungsi Hutan Produksi. Kemudian sebagian dari kawasan tersebut telah dikonversi menjadi areal perkebunan. Untuk menyelamatkan keberadaan sebahagian dari kawasan tersebut, pada tanggal 27 Nopember 1990 Menteri Kehutanan mengeluarkan Surat Keputusan No. 695/Kpts-II/1990 yang menetapkan peralihan fungsi menjadi Taman Wisata Holiday Resort.
Kawasan ini diapit oleh perkebunan-perkebunan besar (perkebunan kelapa sawit), seperti PNP dan PT. Torganda. Didalam kawasan juga terdapat koridor yang menghubungkan lokasi perkebunan dimaksud. Flora yang terdapat dalam kawasan ini merupakan vegetasi hutan sekunder yang terdiri dari anakan pohon asli seperti Meranti (Shoerea sp), Kapur (Dryobalanops aromatica), Jabon (Antocephalus cadamba), Sungkai (Peronema canescens), Perdu (Eupathorium sp),Bambu(Bambusasp),Medang(Litseasp),Laban(Vitexsp),
sertarumput-rumputan.
Hutan ini pada musim kemarau seringkali mengalami kebakaran, yang mengacam kegiatan Reboisasi. Usaha reboisasi telah berkali-kali dilakukan dengan berbagai jenis tanaman antara lain : Eukaliptus, Kayu manis, Mahoni, Akasia, jenis-jenis buah-buahan Durian, Kemiri, Nangka dll. Dengan adanya PLG saat ini ditanaman berbagai jenis tanaman makanan gajah a.1 : Kelapa, Tebu, Rumput gajah, bambu dan Pisang dsb.
Kawasan hutan Holiday Resort, benrbentuk segitiga yang dipagari oleh kebun sawit. Namun demikian jenis fauna cukup banyak terdapat terutama jenis burung seperti Perkutut (Geopelia striata), Murai batu (Copsychus delivutia), Jalak (Acridoteres fuscus) dll. Jenis mamalia yang terdapat adalah seperti Rusa (Cervus timorensis), Babi hutan (Sus vittatus), Kijang (Muntiacus muntjak), Monyet (Macaca fascicularis), Musang (Viveridae), Gajah (Elephas maximus), dsb.
Animo masyarakat terhadap lokasi wisata ini khususnya Pusat Latihan Gajah sangat besar. Pada hari-hari libur lokasi ini ramai dikunjungi masyarakat baik sekadar untuk menyaksikan gajah-gajah yang sedang beraktraksi atau bahkan ada juga yang berfoto sambil menaiki gajah.
Secara geografis Taman Wisata Holiday Resort terletak pada 137′-140 Lintang Utara dan 10015’50″-10012’30″ Bujur Timur. Sedangkan secara administratif termasuk Desa Persiapan Aek Raso. Konfigurasi lapangan Taman Wisata Holiday Resort di bagian Utara bergelombang sampai berbukit ringan dan bagian Selatan relatif datar. terdapat daerah genangan berupa rawa-rawa atau air payau, yaitu di bagian tengah dan Selatan,
dengan ketinggian antara 100 – 160 m dari permukaan laut.
Mencapai lokasi ini tidaklah begitu sulit, meskipun jalur yang dilintasi ke kawasan tersebut cukup rusak. Untuk memncapai lokasi ini dapat ditempuh dengan kendaraan umum maupun kendaraan pribadi sejauh lebih kurang 390 km selama 9 jam dengan rute perjalanan Medan – Rantau Prapat – Kota Pinang – Cikampek – Aek Raso. Hanya saja kalau menggunakan kendaraan umum tidak dapat langsung ke tujuan melainkan
harus bersambung-sambung.
Sebelumnya kawasan hutan Holiday Resort termasuk dalam Register 2/ Kp. Torgamba dengan fungsi Hutan Produksi. Kemudian sebagian dari kawasan tersebut telah dikonversi menjadi areal perkebunan. Untuk menyelamatkan keberadaan sebahagian dari kawasan tersebut, pada tanggal 27 Nopember 1990 Menteri Kehutanan mengeluarkan Surat Keputusan No. 695/Kpts-II/1990 yang menetapkan peralihan fungsi menjadi Taman Wisata Holiday Resort.
Kawasan ini diapit oleh perkebunan-perkebunan besar (perkebunan kelapa sawit), seperti PNP dan PT. Torganda. Didalam kawasan juga terdapat koridor yang menghubungkan lokasi perkebunan dimaksud. Flora yang terdapat dalam kawasan ini merupakan vegetasi hutan sekunder yang terdiri dari anakan pohon asli seperti Meranti (Shoerea sp), Kapur (Dryobalanops aromatica), Jabon (Antocephalus cadamba), Sungkai (Peronema canescens), Perdu (Eupathorium sp),Bambu(Bambusasp),Medang(Litseasp),Laban(Vitexsp),
sertarumput-rumputan.
Hutan ini pada musim kemarau seringkali mengalami kebakaran, yang mengacam kegiatan Reboisasi. Usaha reboisasi telah berkali-kali dilakukan dengan berbagai jenis tanaman antara lain : Eukaliptus, Kayu manis, Mahoni, Akasia, jenis-jenis buah-buahan Durian, Kemiri, Nangka dll. Dengan adanya PLG saat ini ditanaman berbagai jenis tanaman makanan gajah a.1 : Kelapa, Tebu, Rumput gajah, bambu dan Pisang dsb.
Kawasan hutan Holiday Resort, benrbentuk segitiga yang dipagari oleh kebun sawit. Namun demikian jenis fauna cukup banyak terdapat terutama jenis burung seperti Perkutut (Geopelia striata), Murai batu (Copsychus delivutia), Jalak (Acridoteres fuscus) dll. Jenis mamalia yang terdapat adalah seperti Rusa (Cervus timorensis), Babi hutan (Sus vittatus), Kijang (Muntiacus muntjak), Monyet (Macaca fascicularis), Musang (Viveridae), Gajah (Elephas maximus), dsb.
Animo masyarakat terhadap lokasi wisata ini khususnya Pusat Latihan Gajah sangat besar. Pada hari-hari libur lokasi ini ramai dikunjungi masyarakat baik sekadar untuk menyaksikan gajah-gajah yang sedang beraktraksi atau bahkan ada juga yang berfoto sambil menaiki gajah.
Okay gaes mungkin ini beberapa objek
wisata yang ada di daerah ku, mungkin di blog lain aku akan nulis wisata yang
menarik di tempat ku.