TIPS MELEMBABKAN KULIT WAJAH KERING DENGAN BUAH PISANG DAN MADU
Hai semua,
Kebanyakan orang yang memiliki masalah dengan kulit kering sering mengeluh karena sudah memakai bebagai macam produk pelembab kulit tetapi tidak kunjung membantu untuk melembabkan kulit mereka kembali. Masker wajah yang secara khusus untuk perawatan kulit kering dapat memperbaiki kesehatan kulit secara keseluruhan dan menambah kelembapan.
Untuk itu inilah tips cara membuat masker alami dari buah pisang dan madu untuk mengatasi kulit kering.
Bahan:
1. Setengah potong pisang matang
2. Satu sendok makan madu
Cara membuat:
Pertama, hancurkan pisang setengah potong tersebut
Kedua, tambahkan madu kemudian aduk rata sampai membentuk fasta halus
Ketiga, oleskan keseluruh wajah dan diamkan selama 10-15 menit. Lalu bilas dengan air.
Untuk hasil yang maksimal gunakan masker ini satu sampai dua kali dalam seminggu. Karena masker ini memiliki banyak kandungan terutama dalam buah pisang itu sendiri. Buah pisang sangat banyak memiliki vitamin dan sifat melembabkan serta memperbaiki kulit kering
Source Picture From : Google.com
BY : FANY YOLANDA DWI NINGRUM
Senin, 18 Maret 2019
Langganan:
Posting Komentar (Atom)